ARTICLE AD BOX
Bola.net - Masa depan Dani Olmo di Barcelona kini dibayangi tanda tanya besar. Penyebabnya adalah kisruh pendaftaran di La Liga, yang membuatnya tercoret dari skuad. Meskipun sang pemain terlihat bahagia dan terus mendukung klub di media sosial, situasi sebenarnya mungkin cukup mengkhawatirkan.
Olmo menyambut tahun baru dengan penuh semangat, menunjukkan dukungannya kepada Barcelona melalui akun Instagram pribadinya. "It's 2025 time," tulis pemain Timnas Spanyol itu dalam unggahannya.
Para pemain Barcelona lainnya, seperti Lamine Yamal, Gavi, dan Inigo Martinez, juga memberikan dukungan penuh kepada Olmo.
"Dani Olmo adalah seorang culerrrrr," tulis Yamal, mengomentari unggahan Olmo tersebut, seperti dilansir Barca Blaugranes.
Pertandingan Selanjutnya
Liga Spanyol | 19 Januari 2025
Getafe
Barcelona