ARTICLE AD BOX
Bola.net - Erik ten Hag melakukan beberapa eksperimen saat Manchester United berjumpa Man City di Community Shield. Sang manajer memainkan Lisandro Martinez dan Facundo Pellistri di posisi wingback!
Laga Community Shield dimainkan pada hari Sabtu, 10 Agustus 2024. Setan Merah unggul pada menit ke-82 lewat Alejandro Garnacho. Namun, Man City menyamakan skor melalui aksi Bernardo Silva pada menit ke-89. MU kalah adu penalti.
Erik ten Hag tak bisa memainkan beberapa pemain kuncinya. Luke Shaw belum cukup bugar untuk masuk skuad. Lalu, Aaron Wan-Bissaka tidak masuk dalam skuad karena dalam proses transfer ke West Ham.
Tanpa dua bek sayap utamanya, Erik ten Hag tak punya banyak opsi di posisi itu. Hanya ada Diogo Dalot sebagai bek sayap murni yang masuk skuad. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.