ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pedro Rodriguez tidak malu-malu melempar pujian setinggi langit kepada pelatih kepala Lazio, Marco Baroni. Pedro bahkan dengan tegas mengatakan Baroni bukanlah pelatih kacangan.
Keputusan Lazio menunjuk Baroni pada musim panas lalu memang menimbulkan pertanyaan. Pasalnya, Baroni belum pernah menangani tim sebesar Gli Aquile sepanjang kariernya. Kini, Baroni mampu membungkam kritik dan mengantar Gli Aquile bersaing di papan atas klasemen Liga Italia.

“Awalnya, saya sama sekali tidak mengenal Baroni dan kehadirannya menjadi sebuah angin segar. Dia membawa kami menunjukkan performa gemilang dengan sepak bola modern dalam setiap pertandingan,” ujar Pedro seperti dikutip Football5Star dari laman Tuttomercatoweb.
“Secara personal, kehadirannya membantu semua pemain memenuhi potensi terbaiknya. Saya rasa, ketulusan hati merupakan kualitas utama Baroni, tidak semua pelatih punya kemampuan itu,” kata Pedro menambahkan.

PEDRO RODRIGUEZ SIAP PERPANJANG KONTRAK
Berkat Baroni, Pedro mampu menunjukkan performa produktif meski telah menginjak usia 37 tahun. Winger berpaspor Spanyol itu punya koleksi 12 gol serta lima assist dalam 41 penampilan di semua kompetisi sepanjang musim 2024-25.
Pedro pun menegaskan masih belum mau mengakhiri karier profesionalnya. Ia memastikan segera menandatangani perpanjangan kontrak dan ingin memperkuat Gli Aquile setidaknya hingga akhir musim 2025-26.

“Saya sudah mengambil keputusan. Saya ingin terus bermain setidaknya hingga satu tahun ke depan. Saya merasa sangat bahagia bersama Lazio. Jika memungkinkan, saya ingin melanjutkan perjalanan di sini,” jelas pemain hasil didikan akademi Barcelona itu.
Pedro merapat ke pangkuan Gli Aquile pada 2021 lalu dengan status free transfer dari AS Roma. Meski datang di usia senja, Pedro tetap mampu menunjukkan performa gemilang dengan catatan 32 gol serta 17 assist dalam 173 penampilan di semua kompetisi.
