ARTICLE AD BOX
Bola.net - Madura United menjamu Arema FC pada laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bangkalan, Kamis 21 November 2024. Laga Madura United vs Arema FC akan dimulai pada pukul 15.30 WIB, live streaming di Vidio.
Madura United baru mendapat dua poin dari 10 laga dan berada di posisi ke-17 klasemen. Namun, performa mereka sedang membaik. Laskar Sape Kerap meraih dua kemenangan pada lima laga terakhir di semua ajang. Namun, performa mereka belum stabil.
Arema FC berada dalam performa yang lebih baik. Singo Edan berada di posisi ke-9 klasemen dengan 15 poin. Kontribusi pemain asing Arema FC sangat menonjol. Dalberto Luan telah mencetak enam gol dan bersaing untuk daftar top skor sementara BRI Liga 1.
Pertemuan terakhir antara Madura United dan Arema FC terjadi pada Juli lalu, pada ajang Piala Presiden 2024. Saat itu, Singo Edan menang dengan skor 5-0. Namun, hasil itu bisa jadi tidak terlalu relevan karena terjadi pada pramusim dan kedua tim sudah banyak berubah.
Pertandingan Selanjutnya
BRI Liga 1 | 21 November 2024
Madura United
Arema FC