Football5Star.com, Indonesia – Harusnya bisa dimenangi The Blues, begitu prediksi Chelsea vs Leicester pada pekan ke-28 Premier League 2024-25 di Stamford Bridge, Sabtu (9/3/2025) malam WIB. Apalagi, Chelsea belakangan mulai menemukan lagi performa terbaiknya.
Chelsea memang belakangan kembali ke permainan terbaiknya usai sempat jadi sorotan tajam. Anak asuh Enzo Maresca itu baru saja meraih dua kemenangan beruntun, termasuk atas Kobenhavn, 7 Maret lalu. Tentu tren positif ini ingin mereka lanjutkan lawan Leicester City.
Apalagi, Leicester City tengah dalam situasi tak baik-baik saja. Tim besutan Ruud van Nistelrooy itu menelan lima kekalahan beruntun di semua kompetisi. Bahkan dalam rentang waktu itu, The Foxes gagal mencetak gol.
REKOR PERTEMUAN
TREN PERFORMA
STATISTIK MENARIK
Prediksi Chelsea vs Leicester memihak The Blues karena rekornya. Chelsea memenangi 6 dari 126 pertemuan lawan Leicester, cuma 28 kali kalah.
Setelah enam pertandingan tanpa kemenangan berturut-turut melawan Leicester City antara tahun 2018 dan 2021 di Liga Primer, Chelsea telah memenangkan empat dari lima pertemuan terakhir.
Leicester City hanya memenangkan satu dari 11 pertandingan tandang terakhir melawan Chelsea di Premier League.
Leicester hanya mencetak tujuh gol dalam 11 laga terakhir lawan Chelsea.
Chelsea menderita kekalahan 0-2 melawan Ipswich Town pada bulan Desember tahun lalu dan bisa saja kalah dalam pertandingan berturut-turut melawan tim yang baru promosi di Premier League untuk pertama kalinya sejak musim 2012-13.
PELATIH
Enzo Maresca baru sekali melawan Leicester City dan menang.
Prediksi Chelsea vs Leicester menarik karena Maresca cuma main imbang ketika pertama kali lawan Ruud van Nistelrooy yang jadi pelatih karteker Manchester United.
Van Nistelrooy baru sekali lawan Chelsea ketika masih tukangi Man United dan imbang.
WASIT
Laga Chelsea vs Leicester akan dipimpin oleh Tim Robinson.
Chelsea lima kali diwasiti Tim Robinson, menerima 12 kartu kuning.
Rekor Chelsea saat diwasiti Tim Robinson: 2 menang, 1 seri, dan 2 kalah.
Leicester 8 kali diwasiti Tim Robinson, menerima 17 kartu kuning.
Rekor Leicester saat diwasiti Tim Robinson: 4 menang, 1 seri, 3 kalah.
PEMAIN KUNCI
Chelsea
Top Scorer: Cole Palmer (14) Top Assist: Cole Palmer (6) Top Rating: Cole Palmer (7,43)
Leicester
Top Scorer: Jamie Vardy (7) Top Assist: Wilfred Ndidi (4) Top Rating: Wilfred Ndidi (6,84)
*Statistik di Premier League 2024-25 Menurut WhoScored
BERITA KEDUA TIM
Chelsea: Roméo Lavia, Nicolas Jackson, Marc Guiu, Noni Madueke (cedera), Mykhailo Mudryk (akumulasi)