ARTICLE AD BOX
Erling Haaland, Bernardo Silva, dan Josko Gvardiol dari Manchester City meninggalkan lapangan setelah laga Liga Champions melawan Juventus, Kamis (12/12/2024) WIB. (c) AP Photo/Luca Bruno
Bola.net - Manchester City kembali mendapatkan hasil buruk. Kali ini, The Citizens kalah 0-2 dari Juventus dalam ajang Liga Champions 2024/2025.
Pertandingan digelar di Allianz Stadium pada Kamis (12/12/2024) dini hari WIB. Gol Juventus dicetak oleh Dusan Vlahovic dan Weston McKennie di babak kedua.
Secara statistik, Man City sebenarnya unggul dengan 69 persen penguasaan bola dan 12 tembakan, tapi hanya tiga yang tepat sasaran. Sementara itu, Juventus lebih efektif dengan lima tembakan tepat sasaran dari total 10 upaya.
Ini menjadi kekalahan kedua Man City di Liga Champions musim ini. Mereka kini hanya menang sekali dalam 10 laga terakhir dan kebobolan total 23 gol sejak akhir Oktober 2024.
Berikut rapor pemain Manchester City di markas Juventus versi Manchester Evening News.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pertandingan Selanjutnya
Premier League | 15 Desember 2024
Man City
Man United