Warning: session_start(): open(/home/bolaxp/public_html/src/var/sessions/sess_80ffafe30445e8631fcdffdc6191b4d2, O_RDWR) failed: No space left on device (28) in /home/bolaxp/public_html/src/bootstrap.php on line 59

Warning: session_start(): Failed to read session data: files (path: /home/bolaxp/public_html/src/var/sessions) in /home/bolaxp/public_html/src/bootstrap.php on line 59
Sean Gill Juarai G Darts Trophy Bali 2024 - Bolaxp

Sean Gill Juarai G Darts Trophy Bali 2024

2 weeks ago 6
ARTICLE AD BOX

Bola.net - Sean Gill, pemain darts asal Skotlandia yang kini berdomisili di Bali, berhasil keluar sebagai juara dalam turnamen steel tip darts bergengsi, G Darts Trophy Bali 2024. Kompetisi yang digelar pada Sabtu, 7 Desember 2024 di Beer Brothers Sanur ini menjadi ajang reuni bagi para pecinta darts di Pulau Dewata setelah vakum selama satu dekade.

Dengan performa konsisten, Gill sukses menyapu bersih seluruh pertandingan. Ia menaklukkan lawan-lawannya dengan skor telak, termasuk I Gede Eka Pratama di babak penyisihan, Tya di babak delapan besar, dan Rhaka Alfathean Oetomo di semifinal. Di partai puncak, Gill kembali menunjukkan keunggulannya dengan mengalahkan Jonathan Wirjadi.

"Saya merasa sangat beruntung bisa memenangkan turnamen ini," ujar Gill usai menerima trofi juara. "Semua peserta bermain sangat baik, dan saya belajar banyak dari mereka. Terima kasih kepada Indonesia Entertainment Group, Beer Brothers, dan Guinness yang telah menyelenggarakan event yang luar biasa ini."

Dominasi Gill dalam turnamen ini tidak mengejutkan. Sebagai salah satu anggota aktif komunitas darts Bali, ia memiliki pengalaman dan jam terbang yang lebih tinggi dibandingkan peserta lainnya.

Jonathan Wirjadi, runner-up turnamen, mengakui keunggulan Gill. "Sean memang pemain yang sangat kuat," kata Wirjadi. "Saya harus banyak belajar darinya," sambungnya.

G Darts Trophy Bali adalah bagian dari trilogy darts trophy yang digelar oleh Indonesia Entertainment Group di tahun 2024. Sebelumnya, Indonesia Entertainment Group sukses menyelenggarakan G Darts Trophy di Jakarta dan Bandung. Reza El Rasie, Project Manager G Darts Trophy 2024 dari Indonesia Entertainment Group menyampaikan bahwa penyelenggaraan G Darts Trophy di Bali adalah bagian dari tahap awal dalam pengembangan ekosistem olahraga darts di Indonesia.

Suksesnya penyelenggaraan G Darts Trophy Bali 2024 ini selanjutnya akan dijadikan sebagai landasan dan masukan ke berbagai pemangku kepentingan khususnya top management Indonesia Entertainement Group untuk melaksanakan event kompetisi olahraga darts dengan skala yang lebih besar di Bali. Seperti sudah kita ketahui bersama, saat ini sudah ada Darts National Competition, sebuah kompetisi dan sirkuit olahraga darts skala nasional yang sukses terselenggara di season perdananya di tahun 2024.

Sementara itu, Anastasia, Key Account Guinness wilayah Bali dalam kapasitasnya sebagai perwakilan sponsor sangat mengapresiasi kesuksesan penyelenggaraan Trilogy G Darts Trophy Tahun 2024 khususnya di Bali.

"Saya yakin olahraga darts akan semakin berkembang ke depannya. Kami dari Guinness siap untuk bekerjasama dan memberikan dukungan untuk event-event olahraga darts di Indonesia khususnya Bali," kata Anastasia.

Senada dengan Anastasia, I Dewa Ayu Purnama Dewi, Asisstant Manager Beer Brothers Sanur sebagai venue tempat penyelenggaraan G Darts Trophy Bali siap untuk bekerja sama untuk penyelenggaraan event-event olahraga darts ke
depannya.

"G Darts Trophy memberikan dampak yang sangat baik untuk Beer Brothers. Traffic pengunjung, omset sales marketing meningkat. Saya juga melihat semua orang yang hadir hari ini happy," ujar perempuan yang akrab di sapa Ayu ini.

Tahun 2024 bisa disebut sebagai tahun kebangkitan olahraga darts di Indonesia. Di Tahun 2024 ini berbagai komunitas olahraga darts kembali aktif seiring dengan digelarnya berbagai macam event dan kompetisi olahraga darts di berbagai kota di Indonesia.

Di Tahun 2024 ini pula secara resmi telah berdiri Persatuan Olahraga Dart Indonesia (PORADI) yang menjadi organisasi resmi sebagai wadah utama bagi semua pecinta dan penggiat olahraga darts di seluruh Indonesia. Event olahraga darts apa saja yang akan digelar di Tahun 2025? Mari kita tunggu bersama.

Read Entire Article