ARTICLE AD BOX
Bola.net - Rumor Vitor Roque meninggalkan Barcelona di musim panas ini nampaknya semakin dekat jadi kenyataan. Sporting Lisbon dikabarkan sudah selangkah lebih dekat untuk mengamankan jasa sang striker.
Roque sebenarnya masih berstatus pendatang baru di Barcelona. Ia bergabung dengan tim asal Catalunya itu di awal tahun 2024 kemarin.
Namun sang striker mendapatkan kenyataan pahit. Ia tidak masuk dalam rencana pelatih baru Barcelona, Hansi Flick sehingga ia masuk dalam daftar jual Barcelona di musim panas ini.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa kepindahan Roque dari Barcelona semakin dekat. Sporting Lisbon dilaporkan mulai mengebut proses transfer sang striker.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.