ARTICLE AD BOX
Bola.net - Timnas Indonesia baru saja meraih kemenangan 1-0 atas Myanmar dalam laga perdana Grup B Piala AFF 2024. Dengan kemenangan tersebut, para pemain kini harus kembali fokus karena di pertandingan berikutnya mereka akan menghadapi Timnas Laos di Stadion Manahan, Solo, pada Kamis (12/12/2024) malam.
Hendro Kartiko, legenda Timnas Indonesia yang memiliki pengalaman panjang di Piala AFF, memberikan beberapa masukan untuk pemain-pemain Garuda. Menurutnya, untuk meraih kesuksesan di turnamen ini, para pemain harus memperhatikan beberapa aspek penting dalam permainan.
Dengan Piala AFF yang masih menyisakan perjalanan panjang, Hendro mengingatkan Timnas Indonesia untuk tetap fokus dan tidak terbuai dengan kemenangan pertama. Masih banyak tantangan yang menanti, dan setiap pertandingan harus dijalani dengan mental juara.