ARTICLE AD BOX
Bola.net - Jadwal lengkap Liga Champions 2024/2025. Musim ini memang bakal jadi musim baru yang lama dinantikan. Ada lebih banyak pertandingan UCL akibat perubahan format kompetisi.
Kamis 29 Agustus 2024 kemarin, UEFA melangsungkan drawing Liga Champions yang sudah ditunggu-tunggu. Kompetisi menggunakan format baru yang disebut League Phase, pengganti dari fase grup.
Format Liga Champions yang sebelumnya sudah digunakan selama belasan tahun. Ada total 32 tim peserta di fase grup, mengerucut ke babak 16 besar di fase gugur, dan seterusnya hingga final.
Nah, mulai musim ini, UEFA akan menambah jumlah peserta jadi 36 tim. Fase grup pun bakal dihapus, diubah dengan sistem baru yang menggunakan klasemen besar berisi seluruh tim peserta.
Sistem baru tersebut disebut League Phase. 36 tim disatukan dalam satu klasemen besar. Setiap tim akan menghadapi 8 pertandingan, 4 laga kandang, 4 laga tandang.
Nah yang menarik, perubahan format kompetisi dan perubahan drawing ini menghasilkan banyak big match sejak awal, sejak League Phase.
Menurut pantauan Bola.net, setidaknya ada 13 big match yang ditawarkan UCL musim ini. termasuk laga Liverpool vs Real Madrid dan Bayern Munchen vs Barcelona.
Yuk cek jadwal lengkap Liga Champions 2024/2025 di bawah ini, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.