ARTICLE AD BOX
Pemain Barcelona, Raphinha dan Frenkie de Jong, merayakan gol pada laga pekan ke-26 La Liga 2023/2024 lawan Getafe (c) AP Photo/Joan Monfort
Bola.net - Ada kabar baru beredar seputar rumor ketertarikan Manchester United terhadap Frenkie De Jong. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan tidak tertarik untuk mengamankan gelandang Barcelona tersebut.
Sepekan terakhir, Manchester United kembali dikaitkan dengan Frenkie De Jong. Barcelona selaku pemilik sang gelandang menawarkan pemain timnas Belanda itu ke Setan Merah.
Gosip-gosip yang beredar menyebut bahwa Erik Ten Hag tertarik untuk mengamankan De Jong. Maklum, sang gelandang sudah jadi incaran sang pelatih sejak ia pertama kali menangani MU di tahun 2022 kemarin.
Namun Sky Sports Germany melaporkan bahwa rumor MU berminat pada De Jong itu tidak benar. Setan Merah tidak punya rencana untuk merekrut sang gelandang di musim panas ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.