ARTICLE AD BOX
Bola.net - Pengamat sepak bola, Yusuf Kurniawan, mengatakan Timnas Indonesia dan pelatih barunya sekarang akan menghadapi tuntutan sangat besar dari fans sepak bola di Tanah Air yakni langsung lolos ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia dalam lima sampai enam tahun terakhir mengalami lonjakan prestasi. Hal tersebut tak lepas dari polesan tangan dingin seorang Shin Tae-yong.
Sayangnya, Shin Tae-yong tak bisa melanjutkan pekerjaannya membimbing Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026. Sebab ia sudah didepak PSSI pada hari Senin (06/01/2025) kemarin.
PSSI tak butuh waktu lama menunjuk penggantinya. Mereka mengangkat eks striker Timnas Belanda, Patrick Kluivert, sebagai pelatih anyar skuad Garuda.