ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – PT Liga Indonesia Baru (LIB) bersuara soal jatah klub Liga 1 di kompetisi Asia musim depan. Mereka sebut kalau sampai saat ini belum ada perubahan dari musim-musim sebelumnya.
Seperti diketahui, peringkat Liga 1 mengalami kenaikan peringkat berdasarkan data resmi per awal Maret lalu. Berdasarkan data resmi AFC, kompetisi strata satu sepak bola Indonesia itu kini menempati peringkat ke-5 di Asia Tenggara (ASEAN), naik dari posisi sebelumnya di peringkat ke-6. Di tingkat Asia, Liga Indoneesia juga mengalami peningkatan dari peringkat ke-28 menjadi ke-25 dengan perolehan 18,2 poin.


Indonesia unggul atas Filipina yang saat ini menempati peringkat ke-28. Negara ASEAN lainnya, seperti Malaysia, Singapura, Vietnam dan Thailand masih berada di atas Indonesia. Liga 1 Thailand berada di urutan teratas ASEAN dan menempati peringkat ke-8 di Asia.
Lantas apakah hal ini memengaruhi jatah klub Liga 1 untuk main di Asia musim depan? “Sudah disampaikan, musim ini kita masih play off di Liga Champions Asia 2, dan satu otomatis di AFC Challenge,” kata Dirut PT LIB, Ferry Paulus kepada awak media.
Klub Liga 1 yang Mentas di Asia Musim Ini Tampil Cukup Baik
Dua wakil Indonesia di kompetisi Asia musim ini tampil cukup baik. Persib yang gabung di Grup F LCA 2 memang tak mampu lolos ke fase selanjutnya. Namun penampilan mereka cukup baik dengan raih lima poin dari enam pertandingan.

Sedang satu lagi klub Liga 1 di Asia, yakni Madura United justru tampil menyengat di AFC Challenge League Mereka berhasil lolos ke semifinal setelah mengalahkan wakil Taiwan, Tainan City FC. Pada babak semifinal, mereka akan menghadapi tim Kamboja, Svay Rieng mulai 10 April.
