ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti berharap Kylian Mbappe bisa bermain di final Copa del Rey lawan Barcelona akhir pekan ini. Ancelotti mengatakan bahwa Madrid bisa meraih double winners jika mengalahkan Barcelona.
Madrid akan melawan Getafe pada pekan lanjutan LaLiga (24/4/25). Lalu setelah itu, mereka akan bermain di final Copa del Rey melawan Barcelona (27/4/25).
Mbappe alami cedera pada laga lawan Arsenal pekan lalu dan Ancelotti menyebut sang pemain bersama Ferland Mendy belum akan bermain melawan Getafe. Dia berharap Mbappe bisa bermain lawan Barcelona.

“Mereka belum siap untuk pertandingan besok. Mereka akan berlatih selama beberapa hari ke depan, dan saya harap mereka akan siap untuk pertandingan hari Sabtu,” ucap Ancelotti seperti dilansir Football5Star dari laman resmi klub.
“Kita semua tahu cara Getafe bermain: sepak bola yang intens, sangat terorganisasi dengan baik, dengan banyak duel… Mereka adalah tim yang sangat kuat dengan ide-ide yang jelas.
“Kami mengharapkan jenis permainan seperti ini. Saya pikir kami siap dan bersemangat untuk itu. Akhir musim semakin dekat, dan pertandingan menjadi semakin penting bagi semua tim karena kami memiliki banyak hal yang dipertaruhkan dan kami ingin terus maju.

“Saya pikir masalah yang kami hadapi musim ini cukup jelas. Tidak banyak yang bisa dikatakan. Kami kehilangan dua pemain kunci di lini belakang yang sulit digantikan.
“Kami telah sedikit mengubah gaya permainan kami. Kami memiliki pemain dengan karakteristik yang berbeda, dan kami mengalami kesulitan menemukan keseimbangan yang tepat, yang saya harap dapat kami temukan di akhir musim ini karena kami memiliki banyak hal yang dipertaruhkan.”

Carlo Ancelotti: Kami Harus Bisa Mengalahkan Barcelona

Real Madrid musim ini dipermalukan Barcelona dua kali, pada pertemuan pertama LaLiga dan di Piala Super Spanyol. Kini mereka harus bisa mengalahkan Barca di final untuk bisa juara Copa del Rey, dan juga menyalip Barcelona di papan klasemen untuk raih juara LaLiga.
“Dua gelar yang kami pertaruhkan, tidak termasuk Piala Dunia Antarklub, bergantung pada kemampuan mengalahkan Barcelona. Itulah satu-satunya tanda tanya yang kami miliki saat ini,” ucap Ancelotti.
“Jika kami ingin memenangkan kedua kompetisi, kami harus memenangkan dua pertandingan ini (final copa del Rey dan pekan ke-35 LaLiga). Kami harus memulai dengan baik di pertandingan berikutnya dan fokus pada final cup.
“Kami yakin kami dapat melakukannya dan meraihnya. Jelas, kami harus mengubah sesuatu dalam hal ini, dan kami akan mengubah sesuatu.”
