Carlo Ancelotti: Real Madrid Memang Tak Pantas Lolos ke Semifinal

1 day ago 13
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Carlo Ancelotti melempar pujian setinggi langit kepada Arsenal. Ancelotti menilai The Gunners lebih pantas melaju ke semifinal Liga Champions ketimbang Real Madrid.

Real Madrid menelan kekalahan 1-2 dari Arsenal pada partai leg II perempat final Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (17/4) dinihari WIB. Los Blancos dipaksa angkat kaki karena kalah agregat 1-5.

Real Madrid vs Arsenal - Inter vs Bayern - Semifinal Liga Champions - uefa. com 2uefa.com

“Kami harus jujur. Dalam dua pertandingan perempat final, Arsenal benar-benar menunjukkan kepantasannya melaju ke semifinal Liga Champions,” ujar Ancelotti dilansir Football5Star dari laman Football Espana.

“Ada dua sisi di dunia sepak bola. Pertama, ada sisi bahagia yang telah sering kami rasakan. Kini, kami harus merasakan sisi kedua yakni sisi sedih. Sejujurnya, sisi kedua lebih sering terjadi ke tim lain dibanding kami, tapi kami tetap tegar menghadapinya,” sambung Ancelotti.

Promo Football5star 1

REAL MADRID AKAN HABIS-HABISAN DI KOMPETISI DOMESTIK

Lebih lanjut, Ancelotti berjanji membawa Real Madrid tampil habis-habisan di kompetisi domestik agar bisa menutup musim dengan gelar LaLiga dan Copa del Rey. Ancelotti pun mengakui Los Blancos harus berjuang ekstra keras di kedua kompetisi tersebut.

“Sekarang, kami akan tampil habis-habisan di LaLiga dan berusaha memangkas ketertinggalan dari Barcelona. Selain itu, kami juga masih tampil di Copa del Rey dan musim panas nanti akan bermain di Piala Dunia Antarklub.”

Real Madrid tersingkir - ARsenal semifinal Liga Champions - Carlo Ancelotti - IstimewaIstimewa

“Kami masih harus mengelola kondisi agar bisa melewat jadwal padat tanpa halangan berarti. Sekarang, kami harus tegar dan berusaha memetik pelajaran dari kegagalan ini,” tuntas Ancelotti.

Los Blancos bakal melanjutkan petualangannya di LaLiga pada Senin (21/4) dinihari WIB. Mereka dijadwalkan menghadapi Athletic Bilbao di Santiago Bernabeu.

Promo Football5star 1

Read Entire Article