ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Ketum PSSI, Erick Thohir, akhirnya buka suara terkait keresahan para suporter Indonesia yang tak mau Nova Arianto bernasib seperti Shin Tae-yong (STY). Erick menjelaskan kalau PSSI memiliki hak prerogatif terkait pelatih.
Seperti diketahui, Erick memang sempat mencuri perhatian setelah memutuskan untuk memberhentikan Shin Tae-yong dari kursi kepelatihan timnas Indonesia pada Januari lalu. Nah hal itulah yang bikin suporter resah. Pasalnya, Nova yang sukses bawa timnas U-17 Indonesia gagal di perempat final setelah pasukannya dihajar Korea Utara.


Mereka khawatir Nova Arianto jua bernasib seperti STY yang dipecat. Namun demikian, Erick menjamin hal itu tak terjadi. Dia bilang kalau PSSI memang punya hak prerogratif soal pelatih. Tapi itu didasari oleh sejumlah pertimbangan.
“Saya rasa hak prerogatif pergantian pelatih itu ada di PSSI, dan kita punya perhitungan yang kita kalkulatif. Jadi tidak mungkin pergantian pelatih ini karena oh saya sendiri yang memutuskan atau sebagian Exco. Kita review total,” jelas Erick Thohir dikutip dari CNN.
Erick Thohir Tak Dadakan Memecat STY

Erick jua menjelaskan kalau keputusan memecat STY bukanlah sesuatu yang mendadak. “Saya (saat itu bilang) akan me-review evaluasi (Timnas Indonesia) setelah pertandingan (Arab) Saudi. Bahkan saya bicara kecewa berat hasil dengan Cina waktu pertandingan ada di China,” tutur Erick.
“Jadi ini bukan evaluasi mendadak. Dan jangan kita selalu terjebak pola pikir yang set back membandingkan satu dan lainnya. Kita harus move on ke masa depan,” pungkas dia.
