Florian Wirtz Cedera, Bayer Leverkusen Pusing Tujuh Keliling

1 month ago 10
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Bayer Leverkusen dipastikan tidak bisa mengandalkan jasa Florian Wirtz selama beberapa pekan ke depan. Wirtz terpaksa menepi karena mengalami cedera pergelangan kaki.

Wirtz mengalami cedera ketika membela panji Bayer Leverkusen pada partai Bundesliga melawan Werder Bremen di BayArena, akhir pekan lalu. Wirtz terpaksa ditarik keluar ketika laga memasuki menit ke-59 dan posisinya digantikan oleh Alejandro Grimaldo.

Florian Wirtz cedera - Bayer Leverkusen - Simon Rolfes - Istimewa 3Istimewa

Cederanya Wirtz tentu menjadi pukulan telak untuk Die Werkself. Pasalnya, Wirtz merupakan pemain penting di skuad Xabi Alonso dan punya koleksi 15 gol serta tiga assist dalam 39 penampilan di semua kompetisi.

Karena cedera ini, Wirtz tidak bisa tampil pada partai leg II babak 16 besar Liga Champions melawan Bayern Munich. Laga tersebut rencananya digelar di BayArena pada Rabu (12/3) dinihari WIB.

BAYER LEVERKUSEN DIMINTA TETAP KUAT MESKI TANPA WIRTZ

Direktur olahraga Die Werkself, Simon Rolfes, mengatakan cedera Wirtz merupakan sebuah bencana. Rolfes pun menuntut Die Werkself agar tetap menunjukkan performa terbaik meski kehilangan Wirtz.

“Kehilangan Florian tentunya menjadi sebuah pukulan telak untuk kami semua. Tapi, kami harus bisa menggantikan posisi Florian karena kami memiliki skuad berkualitas,” ujar Rolfes dilansir Football5Star dari laman Bulinews.

Florian Wirtz cedera - Bayer Leverkusen - Simon Rolfes - Istimewa 3Istimewa

Rolfes mengatakan cedera yang diderita Wirtz tidak terlalu serius. Ia berharap Wirtz bisa kembali merumput sebelum musim 2024-25 berakhir.

“Kami tahu seberapa kuat mentalitas Florian. Dia pun pastinya akan berusaha segera kembali secepat mungkin. Dia mendapat dukungan dari semua orang. Kami yakin dia bisa bermain sebelum musim ini berakhir,” tuntas Rolfes.

Read Entire Article