ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pelatih Barcelona, Hansi Flick memberi tahu para pemainnya bahwa mereka harus puas dengan hasil imbang 1-1 melawan Real Betis (6/4/25). Karena hasil ini tetap memperlebar jarak mereka dengan Real Madrid.
Rentetan kemenangan beruntun Barcelona terhenti ketika hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan Betis pada pekan ke-30 LaLiga.

Tapi karena Real Madrid kalah 1-2 dari Valencia, hasil ini justru membuat mereka menambah selisih poin dengan Madrid yang berada di posisi kedua menjadi empat poin. Karena hal ini dia meminta para pemainnya untuk tidak kecewa.
“Saya memberi tahu para pemain bahwa masih ada satu pertandingan lagi dan kami menambah satu poin lagi. Saya merasa bahwa tim telah memberikan segalanya,” kata Flick seperti dilansir Football5Star dari Barca Universal.
“Kami tidak bisa mencetak gol, tetapi kami bertahan dengan baik dan kami tidak beruntung di depan gawang. Saya senang dengan apa yang saya lihat dari para pemain saya.
“Kami bisa bangga dengan apa yang telah dilakukan para pemain selama sepuluh hari terakhir. Kami berada di final (Copa del Rey) dan memiliki keunggulan poin yang lebih besar (dengan Real Madrid). Saya senang, ini fantastis.”

Hansi Flick Jelaskan Pergantian Pemainnya

Terkait pergantian pemain yang dilakukan selama pertandingan, Flick menjelaskan bahwa hal itu sudah direncanakan sebelumnya karena beberapa pemain kunci mengalami kelelahan.
Pedri, Frenkie de Jong, dan Ferran Torres semuanya diberi menit bermain terbatas untuk menghindari kelelahan.
“Kami membuat perubahan penting yang telah kami putuskan sebelum pertandingan. Penting bagi Pedri, Frenkie, dan Ferran untuk bermain lebih sedikit,” ujar Flick.
“Pedri hampir selalu bermain setiap menit, Frenkie mengalami masalah dalam dua pertandingan terakhir, dan kami juga harus berhati-hati dengan Balde. Perubahan itu bukan taktik.”
