ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Situasi negosiasi kontrak baru Joshua Kimmich tak lepas dari perhatian para pemain lain di Bayern Munich. Salah satunya adalah bek kiri Alphonso Davies. Pemain asal Kanada itu terang-terangan berharap sang gelandang tetap jadi rekan setimnya di Bayern.
Saat ini, Kimmich sedang menjalani setengah musim terakhirnya di Bayern berdasarkan kontrak yang ditandatangani pada 2021. Manajemen Die Roten sudah membuka negosiasi kontrak baru. Namun, karena Kimmich terus mengulur-ulur waktu, mereka memutuskan menarik tawaran terakhir. Hal ini memunculkan rumor kepindahan Kimmich ke klub lain.

Rumor tersebut sangat tidak disukai Alphonso Davies. “Sebetulnya bukan wewenangku untuk bicara soal kontrak Kimmich. Namun, dia pemain hebat dan kami menginginkan dia bertahan. Namun, kami tak ingin memberi dia tekanan,” kata dia seperti dikutip Football5Star.net dari Sky Sport.
Lebih lanjut, bek kiri yang dikenal karena kecepatannya itu mengungkapkan, “Fokus utama kami sebagai tim saat ini adalah bermain. Kami ingin dia bertahan di Munich. Namun, itu putusannya. Aku yakin dia sudah punya sesuatu dalam benaknya dan itu harus jadi putusannya, bukan putusan kami.”

Kontrak Baru Alphonso Davies
Jika pada akhirnya memutuskan bertahan di Bayern Munich, Joshua Kimmich akan mengikuti jejak Alphonso Davies. Sang bek kiri juga baru memperbarui kontraknya pada awal Februari lalu. Pemain berdarah Liberia itu menandatangani kontrak baru yang mengikatnya hingga 2030.
Negosiasi kontrak Davies pun tidak berlangsung cepat. Kedua pihak sempat tarik-ulur dalam proses negosiasi. Apalagi, ada ketertarikan yang kuat dari raksasa Spanyol, Real Madrid. Pada fan Die Roten pun sempat pasrah. Mereka menilai kepergian pemain yang didatangkan dari Vancouver Whitecaps pada 2018 itu hanya tinggal menunggu waktu.

Akan tetapi, pada akhirnya, Davies memutuskan bertahan. “Aku sangat senang memperbarui kontrakku dengan tim hebat ini. Sekarang, aku menatap 5 tahun berikutnya di sini. Aku sudah meraih banyak prestasi dan akan lebih banyak lagi yang akan datang,” ujar dia saat meneken kontrak baru.
Selain Davies, pemain lain yang memperpanjang kontrak bersama Bayern pada bulan lalu adalah, Jamal Musiala. Seperti Davies, sang bintang muda juga mendapatkan kontrak baru hingga 2030. Sebelumnya, kiper Manuel Neuer yang memastikan bertahan dengan menyepakati perpanjangan kontrak semusim hingga 2026.