ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Matteo Gabbia mengakui suasana di ruang ganti AC Milan sedang tidak baik-baik saja. Gabbia bahkan kehabisan kata-kata untuk menggambarkan buruknya atmosfer di ruang ganti.
Krisis AC Milan saat ini tengah berada dalam krisis selepas tiga kekalahan beruntun. Rentetan hasil negatif membuat Rossoneri semakin jauh dari zona Liga Champions, mereka saat ini duduk di posisi ke-9 dengan perolehan 41 poin, terpaut jarak sembilan angka dari Lazio di urutan keempat.

“Ini jelas situasi yang buruk. Sulit untuk mengungkapkan kata-kata, situasinya sangat negatif dan sulit mencari solusi. Ada rasa pahit, tapi kami harus berusaha untuk memulai dari awal lagi,” ujar Gabbia dilansir Football5Star dari laman Football Italia.
“Mungkin terdengar klise, tapi kami harus memastikan akhir musim ini berbeda. Hasil tidak kunjung datang, dan kami harus tetap solid, mengakhiri musim ini dengan rasa bangga,” katanya menambahkan.
MATTEO GABBIA UMBAR JANJI KEPADA SUPORTER
Lebih lanjut, Gabbia berjanji akan berkerja ekstra keras demi membangkitkan Rossoneri dari keterpurukan. Gabbia pun optimistis atmosfer di ruang ganti dan San Siro akan berubah ketika rentetan negatif terhenti.
“Saya tidak ingin membuat janji-janji kosong. Kami harus meningkatkan performa, dan jika hasil positif diraih, atmosfer di San Siro pasti akan berubah.”

“Kami bertanggung jawab atas situasi ini, dan kami harus berusaha untuk mengatasinya,” tuntas bek sentral berusia 25 tahun itu.
Pada Minggu (9/3) dinihari WIB, AC Milan bakal berupaya mengakhiri tren negatifnya. Mereka dijadwalkan melawat ke markas tim penghuni papan bawah klasemen, Lecce.