Nova Arianto: Saya Minta Maaf

4 days ago 12
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Pelatih timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, meminta maaf usai gagal membawa pasukannya tembus semifinal Piala Asia U-17 2025. Dia jua berterima kasih kepada semua pihak atas kesuksesan Indonesia tembus Piala Dunia U-17 2025.

Seperti diketahui, Skuat Garuda Nusantara tampil antiklimaks dalam babak perempat final Piala Asia U-17 2025. Mereka diberondong enam gol tanpa balas oleh Korea Utara sekaligus menghentikan perjalanan pada turnamen akbar usia muda di Asia tersebut. Meski target utama timnas U-17 Indonesia, yakni tembus ke Piala Dunia sudah tercapai.

 Saya Minta MaafGSI/PSSI
Promo Football5star 1

“Saya minta maaf akhirnya perjalanan kami di Piala Asia U17 harus terhenti di babak 8 besar. Pertama-tama saya sampaikan terima kasih sebesar besarnya atas kerja keras semua pemain yang sudah berjuang untuk memberikan yang terbaik, banyak pengorbanan dilakukan pemain tetapi semua terbayarkan dengan kami lolos Piala Dunia U-17,” tulis Nova Arianto dalam akun Instagram pribadinya

“Termasuk semua staf pelatih dan ofisial yang bekerja sangat keras dalam menyiapkan agar pemain bisa maksimal di setiap pertandingan, pastinya semua punya peran masing-masing dalam kesuksesan tim ini meraih mimpi kami ke Piala Dunia U-17,” tambah dia.

“Tak lupa kepada PSSI dan bapak Erick Thohir beserta jajarannya termasuk pemerintah atas semua dukungan dan suport yang diberikan kepada kami selama ini karena pastinya kami tidak bisa berjalan sendirian dan kami sangat membutuhkan semua support dari semua pihak.”

Nova Arianto akan Persiapkan Diri Jelang Piala Dunia

 Saya Minta MaafPSSI

Nova pun bakalan langsung mempersiapkan diri demi tatap Piala Dunia U-17 2025 yang bakalan dihelat pada November mendatang di Qatar. Dia janji bakalan bersiap lebih matang lagi.

“Akhirnya kami bersyukur kami bisa meraih mimpi kami ke Piala Dunia U-17 pastinya tim ini belum sempurna dan masih banyak evaluasi yang harus kami perbaiki dan kami masih memiliki waktu 7 bulan untuk mempersiapkan timnas U-17 menuju Piala Dunia U-17 di bulan November,” tuntas dia.

Promo Football5star 1

Read Entire Article