Stadion San Siro, Minggu (6/4/2025) pukul 01.45 WIB (Vidio)
Football5Star.com, Indonesia – Tuan rumah diyakini mayoritas prediksi tak akan kalah untuk partai AC Milan vs Fiorentina pada giornata ke-31 Serie A 2024-25 ini. Jikapun gagal menang, I Rossoneri dipercaya tak akan kalah dari sang tamu meskipun kedua tim sebetulnya dalam tren yang sama-sama labil.
Ada beberapa faktor yang membuat Milan lebih diunggulkan. Pertama, tentu saja rekor pertemuan. Milan memenangi 6 dari 9 pertemuan terakhir dengan Fiorentina. Di kandang sendiri, mereka juga memetik 7 kemenangan dari 9 jamuan terakhir. Dalam 4 kesempatan terakhir, I Rossoneri pun selalu menang dan hanya kebobolan 1 gol.
Hal itu diperkuat dengan rekor kandang yang bagus. Sejak November 2024, I Rossoneri hanya 1 kali kalah dalam 16 laga saat menjamu lawan di San Siro. Sisanya, 9 kali menang dan 6 kali imbang. Itu modal tersendiri karena I Viola justru jeblok dengan selalu kalah pada 4 partai tandang terakhir.
Walaupun begitu, partai Milan vs Fiorentina ini kemungkinan besar akan ketat. Namun, tak akan berakhir imbang. Itu karena selalu ada pemenang pada 9 pertemuan terakhir. Lalu, skor selalu ketat pada 10 partai terakhir I Rossoneri dan 9 pertandingan tandang terakhir I Viola.
REKOR PERTEMUAN
TREN PERFORMA
STATISTIK MENARIK
Tak tercipta skor 0-0 pada 16 pertemuan terakhir AC Milan vs Fiorentina.
Selalu ada pemenang pada 9 edisi terakhir Milan vs Fiorentina. Rinciannya, Milan 6 kali menang dan Fiorentina 3 kali menang.
Skor selalu ketat, salah satu tim hanya menang dengan selisih 1 gol, pada 8 pertemuan terakhir Milan vs Fiorentina.
Sebanyak 7 gol terakhir pada laga Milan vs Fiorentina dicetak oleh 7 pemain berbeda.
Selalu ada pemenang pada 9 kesempatan terakhir Milan menjamu Fiorentina. Rinciannya, 7 kali I Rossoneri menang dan 2 kali I Viola menang.
Milan selalu menang dan kebobolan 1 gol pada 4 kesempatan terakhir menjamu Fiorentina.
Rafael Leao mencetak gol pada 3 dari 5 kesempatan terakhir I Rossoneri menjamu I Viola.
Milan imbang pada laga terakhir. Sebelumnya, mereka tak imbang pada 6 pertandingan terakhir (2 menang, 4 kalah).
Skor selalu ketat pada 10 laga terakhir I Rossoneri. Jika tak imbang, salah satu tim menang dengan selisih hanya 1 gol.
Sebanyak 5 gol terakhir Milan dicetak oleh 5 pemain berbeda.
Tak ada tim yang clean sheet pada 7 partai terakhir tim asuhan Sergio Conceicao.
Milan hanya 1 kali kalah di kandang sendiri dalam 16 pertandingan sejak November 2024. Mereka juga selalu mencetak gol pada 10 laga kandang beruntun.
Fiorentina tak imbang pada 12 partai terakhir (7 menang, 5 kalah).
I Viola memenangi 3 partai terakhir dan hanya kebobolan 1 gol.
Albert Gudmundsson mencetak gol pada 3 dari 5 partai terakhir Fiorentina.
Tim asuhan Vincenzo Italiano selalu kalah pada 4 partai tandang terakhir.
Skor selalu ketat pada 9 laga tandang terakhir I Viola. Jika tak imbang, salah satu tim hanya menang dengan selisih 1 gol.
PELATIH
Laga AC Milan vs Fiorentina pada giornata ke-31 Serie A 2024-25 ini akan jadi pertemuan ke-2 Sergio Conceicao dengan Vincenzo Italiano.
Conceicao baru kali ini berkesempatan menghadapi Fiorentina.
Italiano tak pernah membawa tim asuhannya imbang saat melawan Milan (4 menang, 5 kalah).
Di kandang Milan, Italiano selalu membawa tim asuhannya kalah dan hanya 1 kali mencetak gol.
WASIT
Giovanni Ayroldi adalah wasit yang akan memimpin laga AC Milan vs Fiorentina pada giornata ke-31 Serie A 2024-25 ini.
Ayroldi baru kali ini mewasiti pertemuan Milan vs Fiorentina.
Rekor Ayroldi musim ini: 7 kali tuan rumah menang, 3 kali seri, 5 kali tamu menang.
Tuan rumah tak menang pada 3 partai terakhir Serie A yang dipimpin wasit ini (1 seri, 2 kalah).
Milan tak menang dan selalu kebobolan 4 gol pada 2 kesempatan terdahulu diwasiti Ayroldi (1 seri, 1 kalah). Kedua laga itu di kandang lawan.
Rekor Fiorentina dipimpin Ayroldi: 3 menang, 1 seri, 1 kalah.
Di Serie A, I Viola selalu hanya kebobolan 1 gol pada 4 laga yang dipimpin wasit ini.
PEMAIN KUNCI
MILAN
Top Scorer: Tijjani Reijnders, Christian Pulisic (9 Gol) Top Assist: Rafael Leao (7 Assist) Top Rating: Rafael Leao (7,08)
FIORENTINA
Top Scorer: Moise Kean (16 Gol) Top Assist: Robin Gosens, Lucas Beltran, Yacine Adli (4 Assist) Top Rating: Moise Kean (7,09)
Statistik di Serie A 2024-25 menurut WhoScored
BERITA KEDUA TIM
Milan: Ruben Loftus-Cheek dan Emerson Royal dipastikan absen pada laga Milan vs Fiorentina kali ini karena cedera, Alex Jimenez harus menjalani skors, sementara Yunus Musah belum sepenuhnya fit.
Fiorentina: Hanya Edoardo Bove yang dipastikan tak dapat tampil pada laga ini karena kondisi kesehatannya, sedangkan Andrea Colpani tak dalam kondisi prima untuk partai ini.