Prediksi: Napoli vs Empoli

6 days ago 14
ARTICLE AD BOX
Prediksi Napoli vs Empoli
PREDIKSI HASIL
WhoScored
Napoli 1-0 Empoli
Predictz
Napoli 2-0 Empoli
Forebet
Napoli 2-1 Empoli
FOOTBALL5STAR
NAPOLi 2-1 EMPOLI
Stadion Diego Armando Maradona, Selasa (15/4/2025) pukul 01.45 (Vidio)

Football5Star.com, Indonesia – Tuan rumah akan menang, tapi dengan skor tipis. Begitulah keyakinan mayoritas prediksi untuk laga Napoli vs Empoli pada giornata ke-32 Serie A 2024-25 ini. Secara lebih spesifik, I Partenopei dijagokan memetik kemenangan dengan skor 1-0 atau 2-1.

Keyakinan soal Napoli akan menang juga terlihat di bursa taruhan. Buktinya, 6 dari 8 skor yang paling difavoritkan adalah untuk kemenangan tim asuhan Antonio Conte. Bedanya, skor yang paling difavoritkan adalah 2-0. Baru kemudian 1-0. Adapun skor 2-1 untuk Napoli berada di urutan ke-4.

Keyakinan mayoritas prediksi soal skor ketat bukan tanpa dasar. Paling mudah, 3 pertemuan terakhir kedua tim selalu berakhir dengan skor 1-0. Sudah begitu, kedua tim juga belakangan irit mencetak gol. I Partenopei tak pernah mencetak lebih dari 2 gol pada 10 laga terakhir, sementara Gli Azzurri Empolesi tak mencetak lebih dari 1 gol pada 16 laga beruntun.

Adapun keyakinan Napoli akan menang sebetulnya tidak cukup berdasar. Menilik rekor pertemuan, mereka sebetulnya inferior dengan hanya memenangi 3 kemenangan dan 5 kali kalah dalam 8 pertemuan terakhir. Memang benar, Empoli tak memenangi 7 laga terakhir, tapi hanya 3 kali kalah. Di luar kandang, meskipun tak menang dalam 9 laga, mereka sempat 4 kali seri.

REKOR PERTEMUAN
Rekor Pertemuan Napoli vs Empoli
TREN PERFORMA
Tren Performa Napoli vs Empoli
STATISTIK MENARIK
  • Pada 17 edisi terakhir, pertemuan Napoli vs Empoli tak ada yang berakhir dengan skor 0-0.
  • Selalu ada pemenang pada 13 pertemuan terakhir Napoli vs Empoli dengan rincian 5 kali I Partenopei menang dan 8 kali Gli Azzurri Empolesi menang.
  • Skor selalu 1-0 pada 3 edisi terakhir Napoli vs Empoli.
  • Napoli memenangi 2 dari 3 kesempatan terakhir menjamu Empoli (1 kalah). Sebelumnya, mereka selalu kalah dalam 4 jamuan beruntun.
  • Gli Azzurri Empolesi hanya 1 kali mencetak lebih dari 1 gol pada 7 lawatan terakhir ke San Paolo.
  • Skor babak pertama selalu 0-0 pada 3 jamuan terakhir I Partenopei untuk Gli Azzurri Empolesi.
  • Napoli hanya 1 kali kalah dalam 16 pertandingan terakhir (9 menang, 6 seri).
  • Tim asuhan Antonio Conte tak pernah mencetak lebih dari 2 gol pada 10 partai terakhir.
  • Tak ada tim yang clean sheet pada 10 dari 11 pertandingan terakhir I Partenopei. Satu-satunya anomali adalah saat melawan Venezia yang berakhir 0-0.
  • Napoli tak kalah pada 7 laga kandang terakhir (5 menang, 2 seri).
  • Gawang I Partenopei tak kebobolan lebih dari 1 gol pada 9 partai kandang terakhir.
  • Romelu Lukaku selalu mencetak gol pada 2 partai kandang terakhir Napoli.
  • Empoli tak memenangi 7 pertandingan terakhir (4 seri, 3 kalah).
  • Tim asuhan Roberto D’Aversa tak pernah mencetak lebih dari 1 gol pada 16 laga beruntun sebelum lawatan ke markas Napoli kali ini.
  • Gli Azzurri Empolesi tak memenangi 9 partai tandang terakhir (4 seri, 5 kalah).
  • Empoli tak mencetak lebih dari 1 gol pada 8 laswatan terakhir ke kandang lawan.
  • Sebanyak 5 gol tandang terakhir Gli Azzurri Empolesi dicetak oleh 5 pemain berbeda.
PELATIH
  • Laga Napoli vs Empoli pada giornata ke-32 Serie A 2024-25 ini akan jadi adu taktik ke-5 antara Antonio Conte dan Roberto D’Aversa.
  • Conte tak pernah kalah dalam 4 adu taktik terdahulu dan selalu menang pada 3 pertemuan terakhir dengan D’Aversa (3 menang, 1 seri).
  • Conte memenangi kesempatan terakhir memimpin timnya melawan Empoli. Sebelumnya, tim Conte tak menang dan tak mencetak gol dalam 4 kesempatan beruntun (2 seri, 2 kalah).
  • D’Aversa tak pernah membawa tim asuhannya imbang dengan Napoli (2 menang, 7 kalah).
  • Tim asuhan D’Aversa selalu kalah dan tak mencetak gol pada 5 kesempatan terakhir menghadapi I Partenopei.
WASIT
  • Michael Fabbri adalah wasit yang akan memimpin partai Napoli vs Empoli pada giornata ke-32 Serie A 2024-25 ini.
  • Fabbri baru kali ini ditunjuk memimpin pertemuan Napoli vs Empoli.
  • Rekor Fabbri musim ini: 6 kali tuan rumah menang, 9 kali seri, 2 kali tamu menang.
  • Tuan rumah hanya 1 kali kalah pada 8 laga terakhir Serie A dengan wasit ini (3 menang, 4 seri).
  • Napoli hanya 1 kali kalah dalam 16 pertandingan terdahulu yang diwasiti Fabbri (7 menang, 8 seri).
  • Di kandang sendiri, I Partenopei tak kalah pada 7 kesempatan diwasiti Fabbri, tapi lebih sering seri (2 menang, 5 seri).
  • Rekor Empoli dipimpin Fabbri: 5 menang, 6 seri, 8 kalah.
  • Gli Azzurri Empolesi tak menang dan gagal pula mencetak gol pada 4 kesempatan terakhir dipimpin wasit ini (2 seri, 2 kalah).
PEMAIN KUNCI

NAPOLI

Top Scorer: Romelu Lukaku (11 Gol)
Top Assist: Romelu Lukaku (8 Assist)
Top Rating: Alessandro Buongiorno, Scott McTominay (7,04)

EMPOLI

Top Scorer: Sebastian Esposito (8 Gol)
Top Assist: Giuseppe Pezzella, Tino Anjorin (3 Assist)
Top Rating: Ardian Ismajli (6,93)

Statistik di Serie A 2024-25 menurut WhoScored

BERITA KEDUA TIM
  • Napoli: Hanya 2 pemain yang dipastikan tidak dapat tampil pada pertandingan Napoli vs Empoli kali ini. Mereka adalah Andre-Frank Zambo Anguissa dan Giovanni Di Lorenzo yang cedera. Di Lorenzo juga sekaligus menjalani skors.
  • Empoli: Saba Sazonov, Szymon Zurkowski, Nicolas Haas, Pietro pellegri, Youssef Maleh, Ardian Ismajli, Marco Silvestri, dan Christian Kouame cedera, sementara Tino Anjorin tak dalam kondisi prima untuk laga ini.
PRAKIRAAN FORMASI
Prakiraan Formasi Napoli vs Empoli

Read Entire Article