ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski meminta performa timnya lawan Borussia Dortmund pada leg kedua perempat final Liga Champions tak boleh terulang. Lewandowski berharap ini menjadi pembelajaran.
Barcelona takluk 1-3 pada leg kedua perempat final Liga Champions lawan Dortmund (16/4/25). Beruntungnya, mereka tetap lolos ke semifinal karena menang 4-0 pada leg pertama.
Robert Lewandowski menyuarakan sentimen rekan setimnya dan memberikan peringatan keras kepada skuad.

“Kami kurang menguasai bola di lini tengah, kami membuat banyak kesalahan. Kami kehilangan penguasaan bola, kami kehilangan umpan, kami membuat lawan mudah menang,” ujar Lewy seperti dilansir Football5Star dari Barca Universal.
“Pertandingan hari ini harus dianalisis secara menyeluruh. Kami harus belajar darinya. Kami tidak bisa bermain seperti ini.
“Jika kami akan kalah dan membuat kesalahan, lebih baik kami melakukannya pada tahap ini. Ke depannya, tidak ada ruang untuk kesalahan-kesalahan itu.”

Pau Cubarsi Sepakat dengan Robert Lewandowski

Pau Cubarsi sepakat dengan Lewandowski. Bek muda Barcelona itu bersyukur timnya mendapatkan kekalahan pertamanya di tahun 2025 pada laga ini.
“Kami harus senang karena sudah lama sekali kami tidak mencapai semifinal. Saya belum melihat pertandingan dalam bahaya. Kami perlu melakukan kritik diri yang sesungguhnya, kami tidak bermain seperti yang kami inginkan,” kata Cubarsi.
“Ini kekalahan pertama di tahun 2025. Kalau suatu saat kami harus kalah, lebih baik hari ini saja karena kalau itu pertandingan ketat, kami sudah pasti menang.”
