ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Ole Romeny mengaku kalau selebrasinya saat mencetak gol untuk timnas Indonesia ke gawang Bahrain tak sesuai rencana. Dia juga kaget sempat terpeleset ketika ingin berlari, selebrasi bersama suporter.
Menggila, begitu kata yang pantas disematkan kepada striker milik Oxford United itu. Menjalani dua laga debut buat Garuda, dia berhasil mencatatkan gol dalam kedua pertandingan tersebut. Istimewanya, salah satu golnya menentukan kemenangan timnas Indonesia atas Bahrain di SUGBK, Selasa (25/3/2025) malam WIB.


Sejak awal main di SUGBK, Ole Romeny memiliki perasaan kuat bakalan mencetak gol. Nah saat mencetak gol itu, Ole ingin merayakan dengan suporter dengan melompati e-board. Namun ternyata tak sesuai rencana ketika dia mencetak gol.
“Saat pemanasan, saya sudah terlihat seperti, jika saya mencetak go, saya akan melompat pagar (e-board), karena pagar itu jauh dari fans. Jadi saya berpikir, jika saya mencetak gol, saya pasti akan melompatinya,” kata Ole Romeny dikutip dari kanal YouTube The Haye Way.
Ole Romeny Kaget Terpeleset
Usai cetak gol, Ole Romeny memang sempat terpeleset di dekat e-board. “Tapi itu terjadi di sisi lain. Jadi saya mencetak gol di sisi lain, dan saya berlari dengan kecepatan penuh untuk melompatinya dan saat terakhir, saya melihat seperti kursi dan sebagainya. Jadi saya beralih, sepertinya saya tidak bisa melompati ini. Jadi saya ingin belok ke kiri. Tapi ada seperti rumput buatan dan itu sangat licin,” papar dia.

“Saya sampai menginjak papan dengan dua kaki, lalu lenganku juga semuanya lecet. Tapi ya, tentu saja waktu itu tidak terasa,” tuntas dia.
