AC Milan, Kapan Menang?

1 month ago 7
ARTICLE AD BOX
AC Milan, Kapan Menang?

Serie A 2024/2025: Pemain AC Milan, Rafael Leao, dalam laga melawan Torino di pekan ke-1 (c) AP Photo/Antonio Calanni

Bola.net - AC Miilan masih tanpa kemenangan di Serie A 2024/2025. Kapan mereka akan meraih tiga poin pertamanya? Mampukah mereka melakukannya saat melawan Lazio nanti malam?

Milan akan main tandang kontra Lazio pada pekan ke-3 Serie A 2024/2025. Pertandingan Liga Italia antara Lazio vs Milan di Olimpico ini dijadwalkan kick-off Minggu, 1 September 2024, jam 01.45 WIB.

Lazio mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan mereka sejauh ini. Lazio menang 3-1 atas tim promosi Venezia di Olimpico, kemudian kalah 1-2 dari Udinese di Friuli. Sementara itu, Milan masih tanpa kemenangan, dan baru mengemas satu poin.

Milan racikan pelatih baru Paulo Fonseca masih berusaha mencari kemenangan pertama mereka.

Pada pekan pertama, Milan imbang 2-2 dengan Torino di San Siro. Sempat tertinggal 0-2, Milan menyamakan kedudukan lewat gol-gol Alvaro Morata menit 89 dan Noah Okafor menit 95.

Morata turun dari bangku cadangan dan langsung mencetak gol dalam debutnya bersama Milan. Akan tetapi, striker baru Milan asal Spanyol itu harus absen lawan tim promosi Parma di laga kedua akibat cedera. Milan kalah 1-2 di kandang Parma. Gol Christian Pulisic tak cukup untuk menyelamatkan mereka.

Read Entire Article