Kokoh Tahan Gempuran Arab Saudi, Maarten Paes Dapat Pujian: Layak Jadi Man of The Match

3 weeks ago 5
ARTICLE AD BOX

Bola.net - Acungan jempol diberikan pengamat sepak bola, Akmal Marhali, kepada Maarten Paes menyusul penampilan gemilang kiper Timnas Indonesia tersebut pada laga kontra Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Akmal menilai, dengan penampilannya tersebut, Paes layak menjadi man of the match pada laga tersebut.

"Saya patut memberikan apresiasi yang sangat bagus buat debut Maarten Paes, yang tampil sangat tenang dan membuat pertahanan kita sangat percaya diri. Sangat kokoh," kata Akmal, kepada Bola.net.

"Walaupun sempat membuat blunder yang menyebabkan penalti, tapi ia sangat bertanggung jawab dan mengantisipasi penalti dengan sangat baik. Selain itu, Paes juga melakukan empat penyelamatan gemilang. Saya memilih Paes sebagai man of the match pada pertandingan kali ini karena mampu meredam serangan-serangan yang dilakukan oleh Arab Saudi," sambungnya.

Timnas Indonesia sendiri sukses mengawali langkah mereka di Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan mantap. Mereka sukses menahan imbang Arab Saudi dalam laga pertama mereka pada laga ini.

Skuad Garuda, julukan Indonesia, julukan Timnas Indonesia unggul terlebih dulu melalui gol Ragnar Oratmangoen. Gol penyama kedudukan Arab Saudi dicetak Musab Al-Juwayr.

Pada laga ini, Paes memang sempat membuat sebuah blunder yang berbuah penalti. Namun, kiper berusia 26 tahun ini mampu membayar tuntas kesalahannya dengan menggagalkan eksekusi penalti Salem Al-Dawsari.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

Read Entire Article