Para Rider MotoGP Soal Drama Jorge Martin di San Marino: Bukan Blunder, Cuma Apes!

3 weeks ago 11
ARTICLE AD BOX

Bola.net - Para fans MotoGP memang dibikin geleng-geleng usai melihat strategi flag-to-flag Jorge Martin dalam Seri San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (8/9/2024). Sebagian besar yakin pembalap Prima Pramac Racing itu melakukan kesalahan. Namun, para rivalnya justru yakin sejatinya ia melakukan strategi yang tepat.

Pada Lap 7, hujan turun dan membuat trek licin, terbukti dari kecelakaan Franco Morbidelli. Bersama Aleix Espargaro, Maverick Vinales, dan Raul Fernandez, Martin pun pit stop untuk ganti ke motor kedua dengan setup basah, sementara pembalap lain memilih tetap di trek. Ia pun kembali ke lintasan di posisi 15.

Sayang, dalam dua lap, hujan berhenti dan trek mengering. Martin lalu ke pitlane lagi untuk kembali ke motor dengan setup kering. Ia tetap ada di posisi 15 dan tak bisa memperbaiki posisi. Ia juga harus legawa melihat Marc Marquez menang, sementara Pecco Bagnaia, rival utamanya dalam perebutan gelar, finis kedua.

Namun, pembalap lain menolak menyebut peristiwa ini sebagai blunder. Mereka justru menganggap Martin sekadar apes. Pasalnya, andai hujan tetap berlanjut, Martin berpeluang paling besar untuk menang, karena Lap 7 dinilai sebagai waktu yang tepat untuk pit stop. Berikut opini mereka seperti yang dikutip oleh GPOne.

Read Entire Article