ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Barcelona menunjukkan tajinya ketika menghadapi Borussia Dortmund pada partai leg I perempat final Liga Champions 2024-25. Blaugrana sukses mencatat kemenangan telak dan melangkahkan satu kakinya ke semifinal.
Partai Barcelona vs Dortmund di Estadi Olympic Lluis Companys usai dengan skor 4-0. Empat gol Blaugrana diciptakan oleh Raphinha (25′), Robert Lewandowski (48′ dan 66′) serta Lamine Yamal (77′).

Kemenangan besar melawan Dortmund Blaugrana berada di atas angin. Blaugrana bakal melaju ke semifinal apabila terhindar dari kekalahan dengan margin lima gol pada partai leg II di Signal Iduna Park pekan depan.
Di pertandingan lain, Paris Saint-Germain kembali menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu tim kandidat juara. Tim besutan Luis Enrique mampu mengatasi perlawanan Aston Villa tanpa kesulitan berarti.
Pertandingan Paris Saint-Germain vs Aston Villa di Parc des Princes usai dengan skor 3-1. Tim tamu sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Morgan Rogers pada menit ke-35. Empat menit berselang, Desire Doue mencetak gol penyama kedudukan.
Di menit-menit awal babak kedua, Paris Saint-Germain berbalik unggul lewat aksi Khvicha Kvaratskhelia. Gol Nuno Mendes di masa injury time memastikan kemenangan 3-1 Les Parisiens.


HASIL PERTANDINGAN LEG I PEREMPAT FINAL LIGA CHAMPIONS:
Rabu (9/4):
- Bayern Munich 1-2 Inter Milan (Thomas Mueller 85′ – Lautaro Martinez 38′, Davide Frattesi 88′)
- Arsenal 3-0 Real Madrid (Declan Rice 58′, 70′, Mikel Merino 75′)
Kamis (10/4):
- Paris Saint-Germain 3-1 Aston Villa (Desire Doue 39′, Khvicha Kvaratskhelia 49′, Nuno Mendes 90+2′ – Morgan Rogers 35′)
- Barcelona 4-0 Borussia Dortmund (Raphinha 25′, Robert Lewandowski 48′, 66′, Lamine Yamal 77′)
