ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pemain timnas Indonesia dibuat terkejut ketika bertandang ke markas Australia, Allianz Stadium, Sydney, 20 Maret lalu. Pasalnya ketika itu suporter Indonesia malah dominan hadir dibanding pendukung tuan rumah.
Dalam pertandingan tersebut, timnas Indonesia memang harus mengakui kekalahan 1-5 dari Australia. Tetapi, para suporter Indonesia memang terlihat dalam tayangan di televisi lebih dominan dari total 35,251 penonton yang hadir di Allianz Stadium.
Kondisi ini bikin para pemain timnas Indonesia, termasuk Kevin Diks terkejut. Dia heran malah Sydney seakan menjadi kandang buat Indonesia ketika itu. Nyanyian dari para suporter Indonesia pun menurut dia begitu terdengar di sana.


“Kami bermain di Australia dan rasanya seperti bermain di kandang sendiri. Saya rasa stadionnya penuh dengan 25.000 orang Indonesia di Sydney,” kata Kevin Diks dalam kanal YouTube Copenhagen Sundays.
“Banyak sekali dukungan dari orang Indonesia terutama di pertandingan kandang, benar-benar level yang tinggi,” lanjut Kevin.
Para Pemain Timnas Indonesia Memang Terkesan dengan Suporter
Kejutan tak berhenti ketika para pemain timnas Indonesia bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) melawan Bahrain, 25 Maret. Dalam laga itu, dua sisi tribune menampilkan koreo bentuk dukungan kepada pemain.

“Bagaimana orang-orang mendukung kami sebelum pertandingan, bagaimana mereka membuat spanduk dan segala sesuatu yang besar juga, level yang berbeda. Mereka juga mendatangi hotel dan memberikan kami hadiah,” ujar Kevin Diks.
“Anda harus pergi ke Jakarta untuk menyaksikan pertandingan kandang melawan Cina. Dan, Anda akan melihat bagaimana dukungan besar suporter yang berada di level berbeda,” tuntas dia.
