ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Kiper Barcelona, Wojciech Szczesny tak masalah jika nantinya Hansi Flick akan lebih memilih Marc-Andre ter Stegen jika kiper asal Jerman itu pulih. Szczesny mengatakan bahwa ini justru bagus untuk klub.
Szczesny saat ini sangat nyaman menjadi kiper utama Barca dan mampu tampil apik. Namun perlu diingat bahwa alasan sang kiper datang ke Barca karena untuk menggantikan Marc-Andre ter Stegen yang alami cedera lutut parah.
Kini, Ter Stegen sudah mulai bisa berlatih dan Szczesny ditanya bagaimana nanti jika Flick akhirnya lebih memilih memainkan Ter Stegen.

“Marc memiliki level yang sangat tinggi dan tidak masuk akal untuk membuat perbandingan,” ujar Szczesny seperti dilansir Football5Star dari Barca Universal.
“Dia kembali berlatih setelah cedera yang sangat serius dan kenyataannya adalah ketika dia pulih 100 persen, tidak akan banyak kiper yang selevel dengannya.
“Saat ini Marc hanya fokus untuk kembali berlatih dan dia tidak perlu memikirkan hal itu. Kami memahami situasinya dengan sangat baik dan tidak ada ketegangan di antara kami.
“Apa pun yang terjadi, kami akan memahami dan menghormatinya (keputusan Flick). Kami berdua menginginkan yang terbaik untuk tim.”

Hansi Flick Soal Wojciech Szczesny dan Ter Stegen

Flick juga ditanya soal hal ini jelang laga Liga Champions lawan Borussia Dortmund dan pelatih asal Jerman itu belum mau menjawabnya.
“Apa pun bisa terjadi dalam sepak bola. Saya tidak bisa memberikan jawaban 100 persen,” ujar eks pelatih Bayern Munich itu.
Menurut laporan ESPN, di Liga Champions, Barca hanya bisa memainkan Ter Stegen jika Szczesny dikeluarkan dari daftar skuad.
